BADUGA NEWS, BANJARNEGARA – Dalam rangka menjalin koordinasi dan komunikasi internal Lembaga Swadaya Masyarakat Harapan Rakyat Indonesia Maju (LSM Harimau). Pengurus dan perwakian Anggota DPC Kab. Ciamis dan DPC Kab. Bekasi, melakukan Kunjungan ke Markas Besar DPP LSM Harimau di Jalan Raya Penarusan, Kecamatan Susukan, KabupatenBanjarnegara, Jawa Tengah pada Sabtu, (16/11/2024).
Kunjungan silaturahmi ini dalam rangka koordinasi dan mempererat hubungan kekeluargaan internal lembaga, acara yang dihadiri oleh ketua Umum LSM Harimau, Tonny Syarifudin Hidayat, Sekjend LSM Harimau, Widhiana Kartika, S.E., dan para kepala Divisi serta Ketua-ketua Badan Otonom.
Pesan Ketua Umum (Ketum) LSM Harimau, dalam sambutanya mengingatkan kepada seluruh tamu yang hadir untuk senantiasa menjaga soliditas dan menjaga kekompakan dalam organisasi. Serta mengucapkan terima kasih untuk pelebaran sayap organisasi yang sudah dilakukan secara aktif.
Sekjend LSM Harimau Widhiana Kartika, S.E., kepada wartawan mengatakan;
“Kami dari Dewan Pimpinan Pusat LSM Harimau menerima silaturahmi dari beberapa ketua DPC untuk Provinsi Jawa Barat, dalam hal ini DPC Kabupaten Bekasi serta DPC Kabupaten Ciamis, terkait silaturahmi kepada Dewan Pimpinan Pusat Kepada beliau selaku Ketua Umum,” ujarnya.
Kemudian,
“Menyampaikan rencana akan diadakannya deklarasi terkait deklarasi kita selaraskan karena kita juga akan mengadakan Rakernas di Bulan Maret tahun 2025,” jelasnya.
Widhiana juga menambahkan;
“Terus yang kedua tadi sempat disampaikan terkait peraturan organisasi khususnya terkait dengan SOP dan Protap LSM Harimau,” imbuhnya.
Sementara itu Heston. S, S.E., M.M.,
Ketua DPC Kabupaten Bekasi kepada awak media mengatakan;
“Kehadiran kami di sini terkhusus silaturahmi untuk orang tua kami di DPP, rencana kami akan melaksanakan deklarasi di Kabupaten Bekasi dan kami bertujuan datang ke sini juga untuk mempertanyakan beberapa hal, perkembangan DPC Kabupaten Bekasi, Kami sudah membentuk 15 PAC dan kami sudah bertemu dengan 4 calon-calon ketua PAC, harapan ke depan kami sebagai anggota LSM Harimau tetap kompak satu komando kami juga meminta arahan dari DPP biar kami semakin maju dan lebih baik,” tutupnya.
Reporter: Ratih